Faktantb.com Lombok Tengah (19/3/2025) - Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Lombok Tengah melakukan pengawasan keamanan pangan segar di dua pasar induk kabupaten, yaitu Pasar Jelojok Kopang dan Pasar Renteng Praya. hal itu dikatakan Lalu Ahmad Satriadi, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Lombok Tengah ke faktantb.com pada Rabu, 19 Maret 2025
Menurutnya kegiatan pengawasan ini dilakukan untuk memastikan keamanan pangan segar yang beredar di pasar. Bentuk kegiatannya berupa pengambilan sampel dan pengujian laboratorium menggunakan rapid test kit pestisida terhadap 5 komoditas pangan segar, yaitu tomat, terong bulat, cabai rawit, kacang panjang, dan timun.
Ia menyampaikan bahwa hasil pengujian laboratorium menunjukkan bahwa semua sampel yang diuji negatif, artinya aman dikonsumsi.
"Kegiatan pengawasan ini merupakan upaya pemerintah untuk menjaga keamanan pangan dan melindungi kesehatan masyarakat" pungkasnya (ms)