Resmi dibuka ! Launching Penerimaan Mahasiswa Baru Poltekpar Lombok



Faktantb.com
(13/3/2025) Menteri Mentari Widiyanti Putri Wardhana secara resmi membuka pendaftaran Seleksi Bersama Masuk (SBM) Politeknik Pariwisata (Poltekpar) untuk Tahun Akademik 2025/2026. Acara peresmian ini dibuka di Jakarta pada Rabu, 12 Maret 2025, dan diikuti enam kampus Poltekpar.

Menteri Widiyanti menekankan pentingnya pendidikan vokasi dalam menghasilkan sumber daya manusia (SDM) pariwisata yang unggul dan berdaya saing internasional. Ia juga menambahkan bahwa dengan kurikulum yang selalu diperbarui, lulusan Poltekpar memiliki daya saing tinggi di dunia kerja, dengan tingkat penyerapan mencapai 99% dan rata-rata waktu tunggu tiga bulan untuk mendapatkan pekerjaan.

Poltekpar Lombok akan menerima 360 mahasiswa baru melalui dua jalur seleksi, yaitu SBM dan SMM. Empat program studi yang ditawarkan adalah:

- *D3 Tata Hidang*
- *D3 Divisi Kamar*
- *D3 Seni Kuliner*
- *D4 Usaha Perjalanan Wisata*

Pendaftaran SBM Poltekpar 2025/2026 telah dibuka dan dapat diakses melalui situs resmi dan link pendaftaran sbmpoltekpar.kemenpar.go.id. Calon mahasiswa diharapkan mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk mengikuti seleksi yang kompetitif ini.